Link Google Sebentar Lagi Tak Berfungsi, Segera Lakukan Ini

Foto: REUTERS/Sergio Perez

Layanan penyingkat Google, goo.gl, akan ditutup permanen mulai tahun depan. Penutupan ini akan berdampak pada semua link yang telah tersedia sebelumnya.

Ditutupnya goo.gl merupakan langkah dari Google menghentikan layanan penyingkat pada 2018. Saat itu, perusahaan tidak lagi menerima URL baru yang dipersingkat namun akan masih menyediakan yang sudah tersedia sebelumnya.

Mulai tahun depan, semua link yang dipersingkat tidak akan bisa diakses lagi. Nantinya, semua link dengan format goo.gl akan menampilkan pengumuman ‘404 error’.

Nantinya, semua link yang digunakan akan berhenti berfungsi pada 25 Agustus 2025, demikian dikutip dari The Verge, Kamis (1/8/2024).

Satu tahun sebelum penutupan, atau pada 23 Agustus 2024, Google akan menampilkan pemberitahuan jika link tidak akan tersedia dalam waktu dekat. Pengumuman akan dilakukan secara bertahap hingga waktu penutupan tiba tahun depan.

Kebijakan ini akan berdampak pada semua pengembang yang menggunakan link penyingkat. Google meminta semua pengembang untuk memperbarui link secepatnya.

“Semua developer yang menggunakan link dengan Google URL Shortener dalam format https://goo.gl/* akan terdampak, dan URL ini tidak akan lagi menampilkan respons setelah tanggal 25 Agustus 2025,” tulis Google dalam laman Google Developers.

Google membuka diri jika pengembang memiliki pertanyaan atau masalah terkait perubahan ini. Google juga meminta para pengembang bisa menghubunginya dalam Dukungan Firebase.

“Kami memahami bahwa transisi dari penggunaan link pendek goo.gl mungkin menyebabkan ketidaknyamanan. Jika Anda memiliki pertanyaan atau masalah, silakan hubungi kami di Dukungan Firebase,” kata Google.

“Terima kasih telah menggunakan layanan ini, dan kami harap Anda bergabung dengan kami untuk terus melangkah maju melalui cara baru dan inovatif dalam menjelajahi pengalaman web dan aplikasi,” imbuh raksasa teknologi itu.

Bos BTN Ungkap KPR Subsidi Diborong Milenial, Ini Buktinya

Foto: Suasana perumahan subsidi pemerintah di Kawasan, Ciseeng Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin, (19/2/2024). (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN), bank yang memiliki fokus pembiayaan perumahan, mengungkapkan bahwa kaum milenial menjadi debitur kredit pemilikan rumah (KPR) subsidi hingga semester I-2024. Direktur Utama BTN Nixon L.P. Napitupulu mengungkapkan kurang lebih sebanyak 89% kaum milenial melakukan akad KPR subsidi hingga Juni 2024.

“Realisasi KPR subsidi sampai dengan Juni 2024, sejak awal dimulai didominasi kaum milenial kurang lebih 89% yang melakukan akad,” ujar Nixon di acara Akad Massal KPR & KUR BTN di Perumahan Pesona Kahuripan 9, Kabupaten Bogor, Rabu (31/7/2024).

Ia memaparkan bahwa khusus tahun 2020 hingga 2023, kaum milenial menyerap KPR subsidi sebanyak 425.000 unit. Jumlah telah mencapai sebesar Rp62 triliun sampai Juni 2024, dan angkanya terus mengalami kenaikan.

BTN pun kembali menggelar akad massal KPR dan kredit usaha rakyat (KUR) di seluruh kantor cabang di Indonesia pada Rabu (31/7/2024). Nixon mengatakan ada sekitar dari 4.324 unit rumah yang diakadkan.

Sementara itu, seremoni akad massal ini diadakan di Perumahan Pesona Kahuripan 9 di Kabupaten Bogor, yang disebut menjadi lokasi favorit milenial. Di sana, ada sebanyak 200 calon debitur baik KPR subsidi dan non subsidi, melalui BTN dan unit usaha syariahnya (UUS), BTN Syariah.

“KPR bersubsidi dan KPR nonsubsidi melalui BTN konvensional sebanyak 140 unit. Kemudian, KPR subsidi dan nonsubsidi dengan akad syariah sebanyak 40 unit atau 20%. Serta penyaluran KUR sebanyak 20 unit,” ujar Nixon dalam sambutannya di Perumahan Pesona Kahuripan 9, Kabupaten Bogor, Rabu (31/7/2024).

Dari acara tersebut, Nixon menyebut di seluruh Indonesia komposisi debitur perempuan yang melakukan akad 30%. Sedangkan komposisi milenial sebesar 72% dengan umur paling muda 23 tahun.

Ia mengungkapkan para penerimanya beras dari berbagai segmen, mulai dari prajurit TNI, Polri, dan pegawai negeri sipil (PNS). Serta, pekerja sektor non formal seperti penjual makanan dan minuman, pedagang pasar, tukang bengkel, serta sektor usaha lainnya.

Lebih lanjut, ia memaparkan dalam rangka mendukung sejuta rumah sejak 2015, BTN telah menyalurkan KPR sebanyak 1,9 juta unit yang hingga hari ini senilai Rp413,5 triliun. BTN juga fokus pada sektor informal, dengan yang sudah disalurkan sebanyak 139.318 unit kepada pada pekerja sektor informal atau senilai Rp16,7 triliun yang tersebar di berbagai pekerja.

Harga Emas Antam Rp1.433.000/Gram, Tertinggi Sepanjang Masa

Foto: Karyawati menunjukkan emas PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) di salah satu gallery penjualan emas di Jakarta, Selasa (16/7/2024). (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang Tbk pada Kamis (1/8/2024) di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung tercatat Rp1.433.000, melesat Rp21.000 per gram.

Begitu juga dengan harga buyback (harga yang digunakan ketika menjual emas kembali) berada di posisi Rp1.284.000 per gram, melejit Rp20.000.

Harga emas Antam pecah rekor harga tertinggi sepanjang masa dirorong oleh kenaikan harga emas dunia.

BerdasarkanRefiniitvharga emas di pasar spot pada perdagangan kemarin (31/7/2024) tercatat menguat 1,65% ke US$2.448,09 per troy ons.

Harga emas melanjutkan kenaikannya pada hari Rabu setelah Ketua Federal Reserve Jerome Powell mengisyaratkan bahwa penurunan suku bunga mungkin akan dilakukan pada awal September jikainflasi tetap sesuaidengan ekspektasi

Powell, berbicara pada konferensi perssetelah keputusan The Fed untuk mempertahankan suku bunga acuannya tidak berubah, memicu harapan investor terhadap penurunan suku bunga di bulan September denganmenyatakan bahwa para pengambil kebijakansemakin yakin bahwa inflasi terus mendekati target 2%.

“Emas dan perak menguat karena komentar Ketua Powell mengindikasikan kemungkinan penurunan suku bunga pada bulan September,” kata Tai Wong, pedagang logam independen yang berbasis di New York.

“Namun, dia secara efektif menutup kemungkinan pergerakan 50bps. Masih harus dilihat apakah emas dapat mencapai level tertinggi baru sepanjang masa mengingat The Fed baru saja memenuhi ekspektasi yang diperluas baru-baru ini.”

Sebentar Lagi OJK Punya Senjata Buat Bikin Bunga Bank di RI

Foto: Ilustrasi OJK (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengatakan peraturan mengenai transparansi suku bunga dasar kredit bagi bank umum konvensional (BUK) akan segera terbit dalam hitungan minggu.

Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Dian Ediana Rae menyebut pihaknya sedang dalam tahapan rancangan peraturan konsultasi dengan Komisi XI DPR RI, usai harmonisasi di Kemenkumham telah selesai disepakati.

“Jadi ini tinggal masalah teknis hukum aja,” ujar Dian di Hotel Raffles, saat ditemui di Hotel Raffles Jakarta, belum lama ini.

Menurut Dian, peraturan ini bertujuan untuk meningkatkan transparansi mengenai suku bunga yang ditetapkan oleh perbankan. Dengan begitu, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah memahami dan membandingkan suku bunga dasar antar bank.

Lantas, nasabah dapat membuat keputusan yang lebih baik dan lebih menguntungkan saat menggunakan layanan perbankan.

Saat ini, POJK 37/2019 dan SEOJK 8/2020 mengatur SBDK dapat dilihat pada website dan papan pengumuman jaringan kantor bank. Bank-bank RI pun telah menginformasikan SBDK mereka masing-masing pada media tersebut

“Diharapkan [transparansi SBDK] dalam waktu dekat dapat diterbitkan,” ujar Dian dalam keterangan tertulis, Senin (15/7/2024).

Sebagaimana diketahui, SBDK merupakan suku bunga terendah yang mencerminkan kewajaran biaya yang dikeluarkan oleh bank termasuk ekspektasi keuntungan yang akan diperoleh. Komponen SBDK terdiri dari Harga Pokok Dana Kredit (HPDK) yang timbul dari kegiatan penghimpunan dana, biaya overhead, dan marjin keuntungan bank.

Sementara itu, dalam pengungkapan suku bunga kredit kepada OJK juga mencakup estimasi premi risiko yang tentunya akan disesuaikan dengan profil risiko masing-masing debitur.

Melalui kebijakan tersebut, diharapkan persaingan suku bunga antar bank akan semakin sehat, bank terpacu untuk semakin efisien agar dapat menawarkan suku bunga yang lebih kompetitif.

“OJK juga akan terus melakukan pengawasan khususnya terkait tata kelola pelaporan dan perhitungan komponen pembentuk SBDK tersebut,” ucap Dian.

Aturan ini sebenarnya sudah dicanangkan pada tahun 2023 dan disebut-sebut akan rilis sebelum tahun lalu berakhir. Namun, rilisnya molor hingga saat ini.

Dian sebelumnya mengungkapkan prinsip-prinsip yang akan diatur dalam kebijakan itu, antara lain komponen dasar pembentuk suku bunga dan aspek transparansi ke publik terkait suku bunga dasar kredit. Kebijakan ini diharapkan dapat berkontribusi dalam mengendalikan net interest margi (NIM) perbankan saat ini.

Sebagai catatan, margin bunga bersih NIM digunakan untuk mengukur perbedaan antara pendapatan bunga yang diterima bank dan bunga yang dibayarkan ke pemberi pinjaman.

NIM dipakai untuk menakar tingkat profitabilitas bank. Umumnya, NIM yang lebar mengindikasikan laba yang tinggi untuk bank.

Jika laba bank terlalu tinggi, hal ini dapat membuat perbankan tidak lincah dalam menyalurkan kredit hingga pada akhirnya tidak memberikan kontribusi kepada pertumbuhan ekonomi.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada awal tahun 2023 sempat menyoroti tingkat NIM Tanah Air yang dinilai kelewat tinggi.

Harga Gas Alam Melesat, Harga Batu Bara Dunia Melempem

Foto: Sejumlah perahu tongkang batu bara melintas di Sungai Mahakam, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (24/7/2024). Sungai Mahakam berfungsi sebagai jalur pengangkutan batu bara. Setiap hari di sungai ini dipadati tongkang yang membawa muatan batu bara. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Harga batu bara dunia melemah dipengaruhi oleh harga gas alam dunia yang menguat. Keduanya adalah barang subtitusi energi sehingga memiliki korelasi negatif.

Pada perdagangan Selasa (30/7/2024) harga batu bara dunia tercatat US$139,6 per ton, turun 0,65% dibandingkan posisi sebelumnya.

Gas alam Nymex Sep (NGU24) pada hari Selasa ditutup naik +0,090 (+4,42%)

Harga gas alam Sep pada hari Selasa pulih dari posisi terendah terdekat selama 3 bulan dan ditutup jauh lebih tinggi.

Commodity Weather Group mengatakan bahwa perkiraan telah beralih lebih panas untuk wilayah tengah AS dan bagian selatan untuk 4-8 Agustus, yang akan meningkatkan permintaan gas alam dari penyedia listrik untuk menggerakkan peningkatan penggunaan AC.

Harga gas alam juga mendapatkan dukungan dari reli harga gas alam Eropa ke posisi tertinggi 4 minggu.

Produksi gas kering di negara bagian Lower-48 pada hari Selasa adalah 103,4 bcf/hari (+2,8% y/y), menurut BNEF. Permintaan gas di negara bagian Lower-48 pada hari Selasa adalah 81,3 bcf/hari (+10,6% y/y), menurut BNEF. Aliran bersih LNG ke terminal ekspor LNG AS pada hari Selasa adalah 12,8 bcf/hari (+1,3% w/w), menurut BNEF.

Peningkatan output listrik AS positif untuk permintaan gas alam dari penyedia utilitas. Institut Listrik Edison melaporkan pada 24 Juli bahwa total output listrik AS dalam minggu yang berakhir pada 20 Juli naik +1,93% y/y menjadi 97.296 GWh (gigawatt jam), dan output listrik AS dalam periode 52 minggu yang berakhir pada 20 Juli naik +2,27% y/y menjadi 4.150.953 GWh.

Laporan mingguan EIA pada Kamis lalu bearish untuk harga gas alam karena persediaan gas alam untuk minggu yang berakhir pada 19 Juli naik sebesar +22 bcf, di atas ekspektasi +11 bcf tetapi di bawah rata-rata peningkatan 5 tahun untuk waktu ini sebesar +31 bcf. Pada 19 Juli, persediaan gas alam naik +8,2% y/y dan +16,4% di atas rata-rata musiman 5 tahun mereka, menunjukkan pasokan gas alam yang cukup. Di Eropa, penyimpanan gas 84% penuh pada 28 Juli, di atas rata-rata musiman 5 tahun sebesar 75% penuh untuk waktu ini.

Baker Hughes melaporkan pada Jumat lalu bahwa jumlah rig pengeboran gas alam aktif di AS pada minggu yang berakhir pada 26 Juli turun -2 rig menjadi 101 rig, sedikit di atas posisi terendah 2-3/4 tahun dari 97 rig yang diposting pada 28 Juni.

Rig aktif telah turun kembali sejak mencatat posisi tertinggi 4-3/4 tahun dari 166 rig pada September 2022, naik dari rekor terendah era pandemi sebesar 68 rig yang diposting pada Juli 2020 (data sejak 1987).

Kenali Gejala Virus Oropouche Melonjak & Mematikan di Brasil

Foto: Ilustrasi nyamuk penyebar virus Oropouche. (Dok. Freepik)

Baru-baru ini, virus Oropouche sedang menjadi perbincangan banyak orang karena dianggap mematikan. Virus itu mengalami lonjakan kasus di Brasil.

Kementerian Kesehatan Brasil juga mencatat 7.236 kasus virus Oropouche pada tahun 2024. Mayoritas dilaporkan di negara bagian Amazonas dan Rondonia.

Hal ini menimbulkan kekhawatiran besar bagi masyarakat dan pemerintah Brasil karena penyebarannya yang cepat dan gejala yang ditimbulkannya.

Mengutip detik.com, Brasil mencatat kematian pertama di dunia akibat virus Oropouche. Penyakit ini disebarkan oleh gigitan nyamuk dan lalat yang terinfeksi virus.

Dua wanita meninggal di Bahia pada hari Kamis akibat virus tersebut. Keduanya berusia di bawah 30 tahun dan tak memiliki riwayat penyakit komorbid.

“Pasien memiliki tanda dan gejala yang mirip dengan kasus demam berdarah dengue yang parah,” kata kementerian tersebut dalam sebuah pernyataan.

Menyoroti hal tersebut, pakar epidemiologi Dicky Budiman mengatakan virus Oropouche sebenarnya bukan penyakit baru, dan sudah teridentifikasi sejak 1995. Banyak tersebar di negara bagian Amerika Latin dan kini sedang mewabah di Brasil hingga Peru.

“Potensi mewabah ini ada di negara-negara tropis lain di ASEAN dan Indonesia tentu ada, juga cukup besar. Namun ini umumnya masih di wilayah-wilayah yang dekat dengan habitat liar atau di hutan, perkampungan, daerah tinggi nyamuk,” sebut dia kepada www.detik.com pada Minggu (28/7/2024).

Dicky menyebut gejala virus Oropouche mirip dengan kasus demam berdarah dengue (DBD).

Karenanya ia meminta pemerintah untuk memperketat surveilans termasuk pemantauan di pintu kedatangan. Terlebih, saat seseorang mengeluhkan demam.

Gejalanya, seperti:
-Demam
-Nyeri otot
-Sendi kaku
-Sakit kepala
-Muntah
-Mual
-Menggigil
-Sensitif terhadap cahaya

Tak hanya itu, Dicky juga menyebut virus Oropouche ini memiliki potensi ibu mengalami keguguran dan bayi lahir dengan kondisi kepala kecil.

“Ini bisa menjadi halnya seperti virus Zika, ketika kontrol terlambat dilakukan bisa berujung fatal,” sebut dia.

Gibran Sambangi Kantor Menteri Bahlil Senin Pagi, Ada Apa?

Foto: Cawapres no 2 Gibran Rakabuming Raka. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki)

Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka mendatangi kantor Kementerian Investasi/BKPM pada Senin pagi, (29/7/2024). Gibran membahas mengenai persiapan investasi di masa pemerintahannya.

Seusai pertemuan, Gibran mengatakan membahas tentang berbagai regulasi yang perlu dibenahi. Menurut dia, perbaikan itu diharapkan bisa semakin memperbanyak investasi yang masuk Indonesia.

“Memang harus ada improvement tadi kan saya bicara masalah regulasi dan lain-lain. banyak yang perlu digenjot,” kata dia di Kantor BKPM, Jakarta, Senin, (29/7/2024).

Gibran mengatakan beberapa masalah yang dibicarakan di antaranya soal lifting minyak. Dia mengatakan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia telah berkomitmen untuk memperbaiki berbagai regulasi yang menghambat investasi.

“Tadi kita bicara masalah lifting minyak dan lain-lain, lalu masalah regulasi yang masih sedikit memperlambat investasi tapi sudah di followup oleh Pak Menteri, dan yang paling penting jangan melupakan UMKM,” kata dia.

Tak hanya dengan Bahlil, Gibran mengaku juga membicarakan masalah tersebut dengan jajaran di BKPM. Dia bilang ada beberapa sektor yang perlu digenjot seperti masalah hilirisasi,

“Lalu juga hilirisasi itu kan sering saya sampaikan di masa debat dan kampanye, tembaga, bauksit, nikel yang sudah jalan sekarang, kan sudah terbukti meningkatkan pendapatan negara, dan sekali lagi jangan lupakan UMKM dan regulasi yang masih perlambat investasi perlu dikejar lagi,” kata dia.

Gibran mengatakan kemarin dirinya juga sudah bertandang ke Kementerian Komunikasi dan Informasi. Serupa, di Kominfo Gibran juga membahas tentang regulasi yang dianggap memperlambat investasi digital. “Itu harus ditindaklanjuti,” kata dia

Bos BI: AI Bisa Prediksi Inflasi, Ekonomi & Konsumsi Warga RI

Foto: Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo saat rakornas pengendalian inflasi tahun 2024 di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/6/2024). (YouTube/Sekretariat Presiden)

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyatakan berencana pensiun setelah dua periode menjabat sebagai bos BI. Ia pun memberi pesan khusus kepada para penggantinya kelak.

Sebagaimana diketahui, Perry menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia pada 2018-2023. Lalu, ia kembali dipilih Presiden Joko Widodo dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk memimpin BI pada periode 2023-2028.

“Saya akan pensiun setelah lima tahun ini. Siapa yang duduk di bangku depan ini mungkin akan menjadi pemimpin baru Indonesia, yang muda akan menjadi pemimpin,” kata Perry dalam acara 18th Bulletin of Monetary Economy & Banking International Conference (BMEB) and Call for Papers 2024, Senin (29/7/2024).

Perry mengatakan, bagi para calon penggantinya kelak, ada tantangan yang tidak mudah yang harus cepat direspons oleh seorang Gubernur BI, yakni adaptasi terhadap pesatnya perkembangan digitalisasi.

“Apa yang menjadi perbedaan utama dari sekarang ke masa depan? Kemampuan Anda untuk beradaptasi dan mengadopsi digitalisasi. Saya ulangi lagi, kemampuan Anda untuk mengadopsi digitalisasi, yang kini sudah membentuk ulang hidup kita,” ucap Perry.

Perry mengatakan, Gubernur BI mendatang tidak lagi hanya memiliki modal kecerdasan kognitif, melainkan kecerdasan dalam memimpin atau mengorkestrasi suatu lembaga. Sebab, kecerdasan kognitif kini menurutnya sudah bisa digantikan oleh teknologi digital, seperti kecerdasan buatan atau Artificial intelligence (AI)

“BI kini pun sudah menggunakan AI untuk memprediksi inflasi, pertumbuhan ekonomi, konsumsi, bahkan pengukuran terhadap kinerja institusi. Digitalisasi sudah terjadi sekarang dan akan berkembang lebih pesat ke depan,” ucapnya.

“Kecerdasan kognitif anda akan digantikan oleh AI dan apa yang membedakan anda dengan AI adalah perilaku, perilaku kepemimpinan anda,” tegas Perry.

Ia pun menyarankan kepada para penggantinya menonton film berjudul Atlas untuk memperkuat sisi kemampuan kecerdasan memimpin itu. Dalam film itu, menurutnya pemenang ialah orang yang mampu beradaptasi dan tidak mudah didikte oleh AI.

“Cobalah menonton film berjudul Atlas. Atlas adalah film yang bagus. Yang bertahan adalah yang bisa mengubah perilaku ke masa depan tanpa didikte oleh AI,” ucap Perry.

Ia pun menekankan, digitalisasi kini telah mendorong perubahan secara menyeluruh aktivitas ekonomi, mulai dari sisi industri yang bertransformasi, pendidikan, sektor keuangan, sistem pembayaran, kesehatan, hingga seluruh aktivitas dalam kehidupan sehari-hari.

“Jadi digitalisasi di sisi lain juga telah meningkatkan efisiensi dan meningkatkan produktivitas di berbagai sektor melalui otomasi, analitik data yang efektif, hingga penguatan platform digital. Tetapi yang perlu direspons ada risiko digitalnya oleh para pemimpin ke depan, seperti risiko operasional, khususnya serangan siber dan perubahan perilaku individu,” tutur Perry.

Gerindra resmi dukung Agustiar Sabran maju di Pilkada Kalteng

Anggota Komisi III DPR RI Agustiar Sabran. ANTARA/HO-Gerindra.

Partai Gerindra resmi mendukung Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Agustiar Sabran untuk maju sebagai calon gubernur di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kalimantan Tengah (Kalteng) 2024.

Ketua Mahkamah Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan dukungan mutlak dari Gerindra untuk Agustiar berasal dari mekanisme resmi Mahkamah Partai Gerindra, sehingga seluruh kader Gerindra harus memenangkan Agustiar pada Pilkada Serentak 2024.

“Pencalonan Agustiar keputusan yang final dan harus dipatuhi oleh seluruh kader. Seluruh kader Gerindra harus all out memenangkan Agustiar,” ucap Habiburokhman dalam keterangan tertulis resmi di Jakarta, Sabtu.

Dia menuturkan kemenangan Agustiar nantinya harus menjadi kemenangan masyarakat untuk menyongsong Kalteng yang lebih baik lagi.

Habiburokhman mengatakan pencalonan Agustiar sekaligus menegaskan Ketua Dewan Adat Dayak Kalteng tersebut kini merupakan anggota Partai Gerindra secara resmi.

Untuk itu, kata dia, Partai Gerindra akan menindak tegas setiap anggota yang tidak patuh terhadap keputusan Mahkamah Partai Gerindra dalam mengusung Agustiar sebagai calon gubernur Kalteng.

Dirinya menyebutkan Mahkamah Partai Gerindra akan memanggil pengurus Gerindra yang menolak pencalonan Agustiar dalam pilkada tahun ini.

“Kami akan menindak tegas apabila ada oknum kader yang memboikot pencalonan Agustiar,” katanya.

Menurutnya, Agustiar merupakan tokoh yang sangat dikenal dan dihormati di Kalteng karena merupakan Ketua Dewan Adat Dayak Kalteng, yakni sebuah organisasi yang bertugas secara legislatif pada tingkat kabupaten, bidang pemberdayaan dan pengembangan hukum adat, adat istiadat, serta dan kebiasaan masyarakat adat di kabupaten.

Agustiar saat ini merupakan anggota Komisi III DPR RI periode 2024-2029 dan pernah juga mengemban jabatan tersebut pada periode 2019-2024.

Tak hanya di dunia politik dan budaya, nama Agustiar juga dikenal di dunia olahraga karena merupakan Ketua Harian Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) dan pemilik klub sepak bola Kalteng Putra.

Trump Gak Kapok, Siap Kembali Kampanye di Ruang Terbuka

Foto: Kandidat presiden dari Partai Republik mantan Presiden Donald Trump tampil bersama calon wakil presiden JD Vance, R-Ohio, pada Konvensi Nasional Partai Republik Senin, 15 Juli 2024, di Milwaukee. (AP/Paul Sancya)

Calon presiden AS Donald Trump mengatakan  bahwa ia akan kembali mengadakan kampanye di luar ruangan dengan perlindungan tambahan keamanan dari Secret Service.

Hal ini diumumkan kemarin, Sabtu (27/7/2024), setelah insiden dua minggu lalu ketika dia terluka dalam upaya pembunuhan di acara kampanye terbuka.

“Saya akan terus melakukan rapat umum di luar ruangan, dan Secret Service telah setuju untuk meningkatkan operasi mereka secara substansial. Mereka sangat mampu melakukannya,” kata Trump di platform Truth Social miliknya.

“Tidak seorang pun boleh diizinkan untuk menghentikan atau menghalangi kebebasan berbicara atau berkumpul,” tambahnya, dikutip dari CNA.

Pernyataannya muncul setelah Secret Service dilaporkan mendorong kampanye Trump untuk berhenti dan menjadwalkan acara kampanye di luar ruangan setelah upaya pembunuhannya, dan memilih arena indoor yang besar.

Trump terluka ketika seorang pria bersenjata berusia 20 tahun menembaknya selama rapat umum di luar ruangan di Butler, Pennsylvania pada 13 Juli lalu. Insiden ini menewaskan satu orang dan melukai dua lainnya.

FBI mengonfirmasi bahwa Trump terkena peluru, atau pecahan peluru dan menepis pertanyaan tentang sifat cedera di telinga kanannya. Para penyelidik masih berupaya untuk menetapkan motif di balik serangan itu, yang menandai babak baru yang mengejutkan dalam persaingan pemilu AS dan memicu kritik keras terhadap pengamanan Secret Service.