Pemain Manchester United Rasmus Hojlund mengangkat Piala FA usai kemenangan mereka atas Manchester City di final Piala FA 2024 di stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (25/5/2024). MU menang 2-1 atas City dan menjuarai Piala FA untuk yang ke-13 kalinya. ANTARA FOTO/Action Images via Reuters/Andrew Couldridge/foc.
Undian putaran ketiga atau babak 64 besar Piala FA musim ini akan mempertemukan dua tim papan atas Liga Inggris, Arsenal dan Manchester United (MU) di Stadion Emirates.
Seluruh pertandingan putaran ketiga Piala FA akan dimainkan pada tahun depan, tepatnya pada 11 Januari pukul 22.00 WIB.
Sebelum bertemu di Piala FA nanti, kedua tim akan bertemu tengah pekan ini pada pekan ke-14 Liga Inggris di Stadion Emirates, Kamis (5/12) pukul 03.15 WIB.
Kedua tim ini merupakan tim tersukses di Piala FA. The Gunners menjadi tim tersukses dengan 14 piala, sedangkan The Reds Devils berada tepat di bawahnya dengan 13 piala setelah mereka meraih juara pada musim lalu mengalahkan Manchester City.
Selain laga antara Arsenal melawan MU, putaran ketiga Piala FA juga mempertemukan antara tim Liga Inggris lainnya, yaitu Aston Villa melawan West Ham United di Villa Park.
Sementara itu, Liverpool dan Manchester City mendapatkan undian bertemu tim League Two atau kasta keempat Inggris.
Liverpool akan bertemu Accrington, sedangkan City akan bertemu Salford City.
Berikut undian putaran ketiga Piala FA musim ini:
Southampton vs Swansea
Arsenal vs Manchester United
Exeter vs Oxford
Leyton Orient vs Derby
Reading vs Burnley
Aston Villa vs West Ham
Norwich vs Brighton
Man City vs Salford
Millwall vs Dagenham & Redbridge
Liverpool vs Accrington
Bristol City vs Wolves
Preston vs Charlton
Chelsea vs Morecambe
Middlesbrough vs Blackburn
Bournemouth vs West Brom
Mansfield vs Wigan
Tamworth vs Tottenham
Hull vs Doncaster
Sunderland vs Stoke
Leicester vs QPR
Brentford vs Plymouth
Coventry vs Sheffield Wednesday
Newcastle vs Bromley
Everton vs Peterborough
Wycombe vs Portsmouth
Birmingham vs Lincoln
Leeds vs Harrogate
Nottingham Forest vs Luton
Sheffield United vs Cardiff
Ipswich vs Bristol Rovers
Fulham vs Watford
Crystal Palace vs Stockport https://makesomethinghappen.net