Jokowi Blak-blakan Pemindahan IKN Bukan Sekadar Pindah

Foto: Presiden Joko Widodo saat pada Rapat Sidang Kabinet Perdana di IKN, Senin (12/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo hari ini menggelar sidang kabinet perdana di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Pada kesempatan itu, Jokowi bilang kalau pemindahan IKN bukan hanya sekadar pindah tempat/fisik, tetapi ada alasan lainnya.

“Kepindahan ke Ibu Kota Nusantara ini juga sudah sering saya sampaikan bukan pindah fisiknya yang penting tetapi pindah pola pikir kita, pindah mindset Kita, pindah pola kerja kita bisa bekerja dari mana saja, juga pindah mobilitasnya,” ungkap Jokowi di Istana Garuda IKN, Senin (12/8/2024).

Untuk mobilitas di IKN kata Jokowi akan menggunakan kendaraan berbasis listrik. Listriknya pun bersumber dari sumber energi hijau ramah lingkungan.

Foto: Presiden Joko Widodo saat pada Rapat Sidang Kabinet Perdana di IKN, Senin (12/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)
Presiden Joko Widodo saat pada Rapat Sidang Kabinet Perdana di IKN, Senin (12/8/2024). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

“Karena mobilitas di Ibu Kota Nusantara semuanya memakai kendaraan yang kendaraan listrik dan juga energinya memakai energi hijau bangunannya pun juga bangunan di sini semuanya diarahkan ke green building dan aksesibilitasnya juga diprioritaskan untuk pejalan kaki dan yang naik sepeda,” tuturnya.

Bukan hanya itu, konsep ekonomi hijau juga akan diterapkan di IKN. Sehingga konsep awal IKN yang akan menjadi Forest City dan Smart City akan terwujud.

“Ekonomi yang akan dikembangkan di Ibu Kota Nusantara juga ekonomi hijau, ekonomi digital yang akan mengiringi pemerintahan di Ibu Kota Nusantara. Sekali lagi ekonomi hijau, ekonomi digital, data center, financial center dan yang lain-lainnya,” bebernya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*